Tingkatkan Kapasitas SDM Jurnalistik, KPU Banyumas Gelar Bimtek
PURWOKERTO – Untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) dalam penulisan jurnalistik, KPU Kabupaten Banyumas mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penulisan Jurnalistik bagi pengelola media sosial dan situs web KPU Banyumas pada Jumat (11/10) di Hotel Elsotel. Kegiatan ini menghadirkan Hanan Wiyoko sebagai narasumber. Selain berpengalaman sebagai jurnalis, Hanan yang dikenal dengan ciri khas berkacamata ini juga pernah menjabat sebagai anggota KPU Kabupaten Banyumas periode 2018-2023.
Dalam pemaparannya, Hanan menekankan pentingnya nilai berita dalam setiap penulisan jurnalistik. Ia menyebutkan bahwa pembaca cenderung tertarik pada berita yang relevan dan memiliki nilai yang bisa dikaitkan dengan kebutuhan mereka.
“Rekan-rekan KPU harus mampu menampilkan value yang menarik, dengan menghubungkan informasi yang ditulis dengan kebutuhan pembaca,” tegas Hanan.
Ia juga menilai bahwa pemberitaan yang dilakukan KPU saat ini masih kurang memenuhi kebutuhan pembaca, sehingga terkesan kurang menarik untuk diikuti.
“Tantangannya adalah bagaimana membuat pemberitaan tahapan Pemilu maupun Pilkada menjadi lebih menarik untuk dibaca,” tambahnya.
Anggota KPU Kabupaten Banyumas yang membidangi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Sufi Sahlan Ramadhan, menjelaskan bahwa tujuan Bimtek ini adalah untuk memperkuat kapasitas jurnalistik sehingga “wajah” KPU Banyumas di ruang publik digital semakin relevan dengan perkembangan terkini.
“Kami sering menerima masukan agar tampilan dan pemberitaan di media sosial lebih segar dan menarik,” ujar Sufi.
Bimtek ini diikuti oleh pegawai KPU Kabupaten Banyumas yang bertugas di bidang partisipasi masyarakat dan SDM. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas penulisan dan penyampaian informasi KPU agar lebih menarik dan efektif dalam menjangkau publik. (SPA)