Sosialisasi

675

SOSIALISASI TAHAPAN PILKADA 2024 PPS DI PURWOKERTO TIMUR MENGADAKAN TEMU WARGA  

PURWOKERTO, kab-banyumas.kpu.go.id - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pilkada 2024 se-Purwokerto Timur mengadakan kegiatan temu warga dalam rangka sosialisasi tahapan Pilkada 2024. Kegiatan berlangsung Jumat dan Sabtu, 22 dan 23 November 2024 di Aula Kelurahan masing-masing. Peserta temu warga diantaranya Lurah, Bhabinsa (Bintara Pembina Desa), Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), LPMK (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan), Satlinmas (Satuan Perlindungan Masyarakat), Ketua RW dan  tokoh Masyarakat. Temu warga merupakan platform untuk menyampaikan informasi penting kepada warga. Temu warga yang diselenggarakan oleh PPS (Panitia Pemungutan Suara) se- Purwokerto Timur dilaksanakan untuk menyampaikan terkait tahapan Pilkada serentak 2024 pada Rabu 27 November 2024. Hal ini bertujuanmasyarakat Purwokerto Timur tingkat partisipasinya meningkat yang menggunakan hak pilihnya pada saat Pilkada 2024.  Ketua PPS Sokanegara, Yuniarto Dwi Nugroho menyampaikan kepada peserta temu warga untuk menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada serentak, Rabu 27 November 2024. ”Diharapkan setiap peserta temu warga untuk ikut mensosialisasikan kepada masyarakat dilingkungan masing-masing, untuk datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) masing-masing sesuai undangan yang dibagikan oleh KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara),” ujarnya. Nunu, nama panggilan keseharian dalam akhir pemaparannya juga menyampaikan harapannya agar pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pillkada 2024 berjalan dengan sukses dan lancar tanpa ada kendala yang berarti. Salah satu tokoh masyarakat di Arcawinangun, Sarno Rahardjo, menyampaikan terima kasih atas diundangnya dalam kegiatan temu warga. Disamping untuk ajang silaturahmi, banyak hal yang diperoleh khususnya informasi-informasi terkait tahapan Pilkada 2024. Sarno Rahardjo dan peserta lainnya berkomitmen untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada 2024, salah satunya dengan datang ke TPS untuk menyalurkan hak pilihnya disamping ikut mensosialisasikan kepada warga sekitar tempat tinggalnya. Ketua PPK Purwokerto Timur, Deddy Purwinto, ditempat terpisah menyampaikan terima kasih atas kegiatan temu warga yang diselenggarakan oleh semua PPS di Purwokerto Timur. Harapannya tingkat partisipasi masyarakat meningkat dari Pilkada sebelumnya dan juga para penyelenggara khsususnya KPPS diberi kelancaran dalam menjalankan tugasnya saat pemungutan dan penghitungan suara. Deddy juga menyampaikan trerima kasih kepada seluruh PPS di Purwokerto Timur yang sudah menyelenggarakan tahapan-tahapan Pilkada 2024 dengan lancar.   Penulis : Deddy Purwinto ( Ketua PPK Purwokerto Timur )


Selengkapnya
647

KPU Banyumas Gelar Sosialisasi TPS Lokasi Khusus Pilkada 2024

PURWOKERTO, kab-banyumas.kpu.go.id – Untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas melaksanakan sosialisasi di sejumlah Tempat Pemungutan Suara Lokasi Khusus (TPS Loksus). TPS Loksus yang menjadi sasaran kegiatan ini meliputi Rutan Negara Klas IIB Banyumas, Lapas Klas IIA Purwokerto, Lapas Narkotika Klas IIB Purwokerto, dan Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Sudagaran, Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah. Sosialisasi di Rutan Banyumas dan PPSLU Sudagaran dilaksanakan pada Senin (18/11/2024). Kepala Sub Bagian PPSLU, Agus Supriyono, yang mewakili Kepala PPSLU, menyampaikan apresiasinya kepada KPU Banyumas. “Kami mengucapkan rasa hormat dan terima kasih kepada KPU Banyumas yang telah hadir untuk melakukan sosialisasi Pilkada serentak. Sosialisasi dan simulasi seperti ini sangat penting, mengingat sebagian besar penghuni di sini berusia di atas 60 tahun,” ujar Agus. Ia juga mengingatkan penghuni panti untuk menyimak materi yang disampaikan. “Tolong mbah putri dan mbah kakung cermati betul-betul sosialisasi ini,” tambahnya. Setelah materi disampaikan, penghuni panti diberikan kesempatan mengikuti simulasi pencoblosan. Antusiasme terlihat dari peserta, baik perempuan maupun laki-laki, yang dibimbing oleh pegawai panti. Simulasi ini diharapkan memudahkan mereka saat pemungutan suara pada 27 November 2024. Sosialisasi untuk Warga Binaan Rutan dan Lapas KPU Banyumas juga memberikan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 kepada warga binaan Rutan dan Lapas. Pada Senin (18/11), sosialisasi diadakan di Rutan Banyumas, dilanjutkan Selasa (19/11) di Lapas Klas IIA Purwokerto dan Lapas Narkotika Klas IIB Purwokerto. Kepala Rutan Banyumas, Sigit Purwanto, mendukung penuh kegiatan ini. “Seluruh warga binaan memiliki hak pilih di TPS khusus yang telah disediakan di rutan. Pemungutan suara akan dilaksanakan di Aula Rutan,” ujar Sigit. Kondisi serupa juga terjadi di Lapas Klas IIA Purwokerto dan Lapas Narkotika Klas IIB Purwokerto. Bahkan banyak warga binaan di sana yang ber-KTP luar Kabupaten Banyumas. “Bagi warga binaan yang ber-KTP luar Kabupaten Banyumas, karena mencoblos di TPS wilayah Kabupaten Banyumas, mereka hanya akan menerima surat suara untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah,” jelas Kadiv Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Sufi Sahlan Ramadhan. Ia juga menambahkan bahwa KPU telah memfasilitasi layanan pindah memilih bekerja sama dengan pihak rutan, lapas, dan PPSLU. Melalui sosialisasi ini, KPU Kabupaten Banyumas berkomitmen memastikan seluruh masyarakat, termasuk mereka yang berada di lokasi khusus, dapat menyalurkan hak pilihnya dengan baik demi suksesnya Pilkada Serentak 2024. (Fina_ed sks)


Selengkapnya
778

PPS KRANJI LAKUKAN SOSIALISASI PEMILU KEPADA PEMILIH PEMULA

PURWOKERTO, kab-banyumas.kpu.go.id - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pilkada 2024 Kelurahan Kranji Purwokerto Timur melakukan sosialisasi tahapan Pilkada 2024 kepada pemilih pemula dari SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) 2 Purwokerto pada Selasa (12/11/2024) di Aula Kelurahan Kranji. Kegiatan dihadiri oleh seluruh anggota PPS Kelurahan Kranji dan siswa SMK 2 Purwokerto sejumlah 30 siswa. Pemilih pemula menurut UU Pemilu Bab IV Pasal 198 Ayat 1 adalah Warga Negara Indonesia yang pada hari pemungutan suara sudah genap berusia  17 ( tujuh belas ) tahun atau lebih, atau sudah pernah menikah yang mempunyai hak memilih dan sebelumnya belum termasuk pemilih karena ketentuan Undang-Undang. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka P5 yaitu proyek pengembangan karakter pelajar untuk dapat hidup  dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Ini merupakan kegiatan pembelajaran lintas disiplin ilmu yang mengamati dan mencari solusi mengenai masalah-masalah yang ada di sekitar. Materi kegiatan P5 tentang suara demokrasi yaitu tahapan Pilkada 2024. Ketua PPS Kranji, Hartoto Subagyo, yang membuka acara menyampaikan  terima kasihnya atas kunjungan siswa SMK 2 Purwokerto ke PPS Kranji, semoga nantinya yang disampaikan terkait suara demokrasi bisa dipahami. “Kegiatan P5 ini sangat bermanfaat bagi para siswa, apalagi sebagian besar merupakan pemilih pemula di Pilkada 2024 ini,“ tambah Hartoto Subagyo. Anggota PPS Divisi Parmas dan SDM, Vebriana Wulandari, menekankan pentingnya untuk aktif dalam Pilkada 2024 ini yaitu dengan menggunakan hak pilihnya, jangan sampai golput, apalagi sebagai pemilih pemula yang baru pertama kali menggunakan hak pilihnya. “Tahapan yang sedang berjalan sekarang adalah pelaksanaan kampanye, yang dimulai dari tanggal 25 September 2024 – 23 November 2024, disamping itu juga tahapan pindah memilih masih berlangsung untuk empat kategori di antaranya bertugas di tempat lain, menjalani rawat inap atau menemani pasien, tertimpa bencana, menjadi tahanan rutan/lapas atau terpidana, ini masih dilayani pindah memilih sampai dengan tanggal 20 November 2024,” tambah Vebriana. Siswi SMK 2 Purwokerto, Jovita Juliana, mengungkapkan rasa senang dan terima kasih atas materi yang diberikan oleh PPS Kranji, “banyak pengetahuan baru yang saya dan teman-teman peroleh terkait dengan tahapan Pilkada 2024, “ kata Jovita Juliana. “Saya dan teman-teman yang sudah terdaftar sebagai calon pemilih akan mensukseskan Pilkada 2024 dengan datang dan menyalurkan hak pilihnya pada Rabu, 27 November 2024.” Ketua PPK Purwokerto Timur, Deddy Purwinto, di tempat terpisah menyampaikan terima kasihnya kepada PPS Kranji atas kegiatan P5 yang sudah dilaksanakan. Harapannya para pemilih pemula yang masih muda-muda memahami pentingnya menyalurkan hak pilihnya. Penulis : Deddy Purwinto ( Ketua PPK Purwokerto Timur )


Selengkapnya
122

Sosialisasi ke Pemilih Pemula, KPU Banyumas Kunjungi SMKN 3 Purwokerto

PURWOKERTO, kab-banyumas.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas melakukan sosialisasi pemilih pemula ke Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 3 Purwokerto. Kunjungan tersebut dilaksanakan pada Senin (14/10/2024).   Kunjungan KPU Banyumas ke SMKN 3 Purwokerto memenuhi undangan terkait kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema suara demokrasi yang dilaksanakan sebelum berlangsungnya Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMKN 3 Purwokerto.   Erni Pujiastuti selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMKN 3 Purwokerto menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada KPU yang berkenan hadir untuk memberikan sosialisasi seputar demokrasi.   “Kami ucapkan terima kasih kepada KPU Banyumas yang berkenan hadir untuk memberikan sosialisasi pemahaman demokrasi yang lebih detail, nantinya pengetahuan yang didapat hari ini dapat diimplementasikan langsung pada saat pemilihan Ketua OSIS, “ ujar Erni Pujiastuti saat memberikan sambutan. Dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Komisioner KPU Banyumas, Yasum Surya Mentari antara lain demokrasi, pendidikan pemilih pemula dan juga informasi seputar gelaran pemilihan kepala daerah (pilkada) yang saat ini berlangsung.   Yasum menekankan arti penting mengikuti pemilihan kepada generasi muda. “Kita sebagai generasi muda sangat berkepentingan dengan kebijakan dan apapun yang diputuskan oleh pemimpin kita. Pada level Kabupaten maka kita berkepentingan dengan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, serta Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Provinsi Jawa Tengah.” ujar Yasum.   Selain pemaparan materi dari narasumber, KPU Banyumas juga melaksanakan kegiatan simulasi pemungutan suara. Kegiatan tersebut melibatkan langsung siswa dan siswi dari SMKN 3 Purwokerto. Pada kegiatan simulasi, siswa dan siswi menjajal peran, ada yang sebagai petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Linmas, Saksi, Pengawas TPS dan Pemantau.   Chantika Tiara Putri Agustin, Siswi SMKN 3 Purwokerto menyampaikan perasaannya seusai mengikuti sosialisai pendidikan pemilih pemula. “Saya senang mengikuti kegiatan ini karena saya menjadi paham dan wawasan saya bertambah tentang pengetahuan demokrasi khususnya pemilu.”(Kns)


Selengkapnya
576

KPU Banyumas melaksanakan Sosialisasi Pemilih Pemula di SMA Muhammadiyah 1 Purwokerto

Purwokerto, kab-banyumas.kpu.go.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas melakukan kunjungan Sosialisasi Pemilih Pemula pada Selasa (8/10/2024). Sosialisasi ini dilaksanakan untuk Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Peran media sosial terhadap pemilu pada kalangan pemilih pemula. Anggota KPU Kabupaten Banyumas, Sarikasih menyampaikan materi mengenai Media Sosial, Demokrasi Indonesia dan Pendidikan Pemilih Pemula. Sarikasih menjelaskan bahwa media sosial menjadi sangat bermanfaat dalam menyebarkan info kepemiluan dan kampanye politik. ” Media sosial menjadi ruang publik di mana media sosial memberi akses langsung kepada masyarakat kepada masyarakat,” ucapnya. Selain itu, Sarikasih juga mengingatkan kepada para siswa untuk berhati-hati dalam bermedia sosial. Menjelang Pilkada banyak disinformasi dan hoax yang tersebar di media sosial. Sarikasih mengingatkan kepada para siswa mengenai pentingnya literasi digital untuk menjadi pemilih cerdas. ” Dengan literasi digital kita dapat mengenali hoax, bisa kritis terhadap sumber informasi, dan menghindari polarisasi,” tambahnya. Meskipun belum banyak Siswa yang sudah terdaftar menjadi pemilih tetap, tetapi mereka aktif dan bersemangat dalam kegiatan sosialisasi. (Fin)  


Selengkapnya
206

Tingkatkan Partisipasi Masyarakat: Ketua KPU Banyumas Lepas Kirab Pilkada 2024 Kabupaten Banyumas

PURWOKERTO, kab-banyumas.kpu.go.id – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas, Rofingatun Khasanah melepas Kirab Pilkada 2024 KPU Kabupaten Banyumas di Halaman Menara Teratai Purwokerto, Senin (7-10). Acara pelepasan ini turut didampingi oleh Dinas Perhubungan dan Satpol PP Kabupaten Banyumas. Kirab Pilkada ini dilaksanakan dengan tujuan utama untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024. Melalui kirab ini, KPU Kabupaten Banyumas berharap masyarakat dapat lebih memahami pentingnya hak pilih dan terlibat secara aktif dalam proses demokrasi yang berlangsung. Kirab akan berlangsung mulai 7 Oktober hingga 4 November 2024, melewati 27 kecamatan dan 331 desa/kelurahan di Kabupaten Banyumas. Kirab ini dibagi dalam dua rute utama, dengan perjalanan perdana setelah pelepasan menuju kecamatan Tambak sebagai PPK pertama di Rute 1, dan kecamatan Jatilawang sebagai PPK pertama di Rute 2. Setiap kecamatan akan menjadi tuan rumah kirab selama dua hari sebelum kirab dilanjutkan ke kecamatan berikutnya. Rute 1 akan melintasi jalur dari Menara Teratai melalui kecamatan Tambak, Sumpiuh, Kemranjen, Rawalo, Patikraja, Banyumas, Somagede, Kalibagor, Sokaraja, Kembaran, Sumbang, Baturaden, Purwokerto Utara hingga berakhir di Kantor KPU Kabupaten Banyumas. Rute 2 meliputi perjalanan dari Menara Teratai menuju Jatilawang, Wangon, Lumbir, Gumelar, Pekuncen, Ajibarang, Purwojati, Cilongok, Karanglewas, Kedungbanteng, Purwokerto Barat, Purwokerto Selatan, Purwokerto Timur, dan berakhir di Kantor KPU Kabupaten Banyumas. Kirab menampilkan Maskot Pilkada Banyumas 2024, yang dinamakan Si Babas (Bawor Banyumas), diiringi Jingle Pilgub Jateng “Tentukan Pilihan” dan Jingle Pilbup Banyumas “Ayo Doloer Banyumas” dan bendera kirab.  Pada hari pertama di setiap kecamatan, kegiatan dimulai dengan panggung demokrasi yang menyajikan sosialisasi Pilkada serta hiburan berupa pentas seni dan budaya seperti organ tunggal, Ebeg atau kuda lumping, sholawatan dan kesenian lainnya. Acara ini dirancang untuk menarik perhatian masyarakat sekaligus memberikan pemahaman yang lebih baik tentang proses pemilihan. Hari kedua kirab diisi dengan arak-arakan Maskot Si Babas dan bendera kirab yang berkeliling desa atau kelurahan dengan melintasi pusat-pusat keramaian di setiap kecamatan. Dalam pelaksanaannya, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) berkoordinasi dengan Forkompimcam dan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), serta dibantu mobilisasi dari KPU Kabupaten Banyumas yang menyediakan kendaraan khusus untuk maskot dan bendera kirab. Rofingatun Khasanah menyampaikan bahwa Kirab Pilkada 2024 ini bukan hanya sebuah seremoni, tetapi juga wujud nyata partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung suksesnya Pilkada 2024. “Kirab ini diharapkan dapat menyosialisasikan Pilkada dengan lebih luas dan meningkatkan partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak pilih mereka,” ujarnya.  Kirab Pilkada ini juga menjadi ajang kolaborasi berbagai elemen masyarakat, seperti PPK, Panwascam, PPS, dan elemen masyarakat lainnya, bersama mewujudkan pemilu yang transparan dan inklusif di Kabupaten Banyumas. (sks)


Selengkapnya